Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kisah Para Rasul 4:5-6

4:5 Pada keesokan harinya pemimpin-pemimpin Yahudi serta tua-tua dan ahli-ahli Taurat mengadakan sidang di Yerusalem 4:6 dengan Imam Besar Hanas dan Kayafas, Yohanes dan Aleksander dan semua orang lain yang termasuk keturunan Imam Besar.

Kisah Para Rasul 23:12-14

Komplotan orang-orang Yahudi
23:12 Dan setelah hari siang orang-orang Yahudi mengadakan komplotan dan bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa mereka tidak akan makan atau minum, sebelum mereka membunuh Paulus. 23:13 Jumlah mereka yang mengadakan komplotan itu lebih dari pada empat puluh orang. 23:14 Mereka pergi kepada imam-imam kepala dan tua-tua bangsa Yahudi dan berkata: "Kami telah bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa kami tidak akan makan atau minum, sebelum kami membunuh Paulus.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kis 4:5,6;23:12-14
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)